Kamis, 01 Desember 2011

MANFAAT BERSEPEDA BAGI KESEHATAN DAN LINGKUNGAN.

Sepeda salah satu solusi menjaga lingkungan 
Ibu kota Denmark, kopenhagen adalah kota yang patut dijadikan contoh dalam penerapan penggunaan alat transportasi sepeda. Setiap hari rata-rata adan sekitar 150 ribu warga yang pergi ke tempat kerja dengan bersepeda.
Untuk memantau jumlah pengguna sepeda pemerintah memasang papan angka digital di beberapa tempat. Seperti di jalan pranningen luiser, sebuah jembatan jalan yang menghubungkan kawasan pusat Kopenhagen dengan kawasan kota Norrebro.
Keberhasilan program tersebut tak lepas dari kerjasama dan kepedulian pemerintah dan warga bersama-sama. Dalam hal ini pemerintah menyediakan jalan khusus bagi pengguna jalan di dua jalur. Dengan fasilitas ini masyarakat dengan mudah mendukung program tersebut. Apalagi pemerintah menetapkan pajak yang tinggi bagi kendaraan bermotor. Sehingga dengan pajak yang tinggi, masyarakat akan berpikir dua kali lipat jika ingin membeli kendaraan bermotor.

Manfaat Bersepeda bagi Kesehatan


Manfaat Bersepeda bagi Kesehatan
Hasil penelitian menyebutkan bersepeda dalam jarak yang pendek dan sering dilakukan akan mengurangi kematian kurang lebih 22%.
Bersepeda dan Berat badan
Bersepeda dapat dijadikan salah satu program untuk mengurangi berat badan. Dengan bersepeda kita sama saja membakar energy kita yang dihasilkan dari makanan yang kita konsumsi semisal coklat dan sedikit minuman beralkohol (sekitar 300 kalori).
Hanya dengan 15 menit bersepeda dari rumah ke kantor kita 5 – 6 kali dalam seminggu, kita telah berhasil mengurangi berat badan kita 11 pounds dalam satu tahun.
Bersepeda dan Mood (semangat)
Bersepeda memberikan efek yang positif pada perasaan dan suasana hati kita. Bersepeda dapat mengurangi depresi, strees, meningkatkan mood dan memotivasi diri kita. Sebagai contoh dengan bersepeda kita dapat melihat lingkungan sekitar secara lebih seksama, bersosialisasi dengan lingkungan, menikmati pemandangan alam dan udara yang segar. Bonus dari semua itu adalah kesehatan.
Bersepeda dan Polusi udara
Jika tidak perlu kuatir dengan polusi udara yang disebabkan lalulintas kendaraan, hasil penelitian menyebutkan orang yang bersepeda lebih sedikit terkena polusi udara dari pada orang yang naik kendaraan bermotor. Hal ini di mungkinkan karena orang yang bersepeda bernafas lebih teratur dan menghisap oksigen lebih banyak.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar